Rawa-Pening

Main ke Semarang, Mampir ke Sini! Tempatnya Indah dan Asyik

Pariwisata Indonesia—Hai Gaaees!

Semarang punya destinasi wisata yang menarik buat dikunjungin.

1.Brown Canyon

Kalo Amerika Serikat punya Grand Canyon, Semarang punya Brown Canyon.
Panorama tebing-tebing tinggi menjulang berwarna cokelat menakjubkan siap menyambut siapa pun yang datang. Pastinya, panorama ini sangat bagus direkam, instagramable! Brown Canyon ini sebenarnya adalah wilayah galian tanah uruk, padas, dan pasir seluas kurang lebih 50 hektare. Tapi, menarik juga sebagai tempat berwisata.

2.Pantai Tirang
Meskipun lokasinya tak jauh dari Pantai Marina, pengunjung yang liburan ke Semarang suka mampir ke Pantai Tirang. Di sekitar pantai terdapat wilayah penanaman pohon mangrove. Selain itu, banyak juga terdapat terumbu-terumbu karang yang menambah keindahan suasana. Menurut warga Semarang, Pantai Tirang oke bangetzz buat yang hobi mancing karena banyak ikan kerapu.

3.Hutan Pinus Kayon
Lokasinya di kawasan lereng Gunung Merbabu, tepatnya Dusun Kakung, Kecamatan Getasan. Hutan Pinus Kayon menawarkan suasana indah nan sejuk untuk dinikmati. Deretan pohon-pohon pinus tinggi menjulang bisa jadi background super kece untuk foto-foto. Di dekatnya juga terdapat beberapa mata air. Pas banget buat bersantai atau piknik bareng keluarga dan temen-temen ya Gaaees!

4.Kota Lama Semarang
Suasananya kayak zaman dulu. Namanya juga Kota Lama Semarang. Dulunya tuh pusat perdagangan era 1920-an, saat Indonesia masih jadi jajahan negeri Belanda. Bangunan-bangunan tua unik masih berdiri tegak di kawasan ini, menjadikannya latar belakang foto yang menarik.

5.Wisata Alam Rawa Pening

Rawa Pening punya panorama pegunungan. Paling indah menikmati sunses di tempat ini. Romantis!