PariwisataIndonesia.id – Bukan rahasia umum, Pulau Labengki menawarkan deretan pulau yang cantik dan menawan hati.
Pulau nan indah ini dijuluki Raja Ampatnya Sulawesi dan memikat siapapun yang pernah menyambanginya. Pulau Labengki, wajib untuk Sobat Pariwisata jelajahi.
Di pulau ini juga menyuguhkan Teluk Cinta dengan keunikan bentuknya menyerupai love (hati), dijamin jatuh cinta olehnya.
Untuk mendapat pemandangan menawan; menangkap momen berbentuk love sempurna, Sobat Pariwisata, tidak bisa mendokumentasikan dari bawah, wajib dibantu drone.
Mengapa harus drone? Sepertinya menjadi tren masa kini. Apalagi jika melancong ke alam bebas yang menyimpan keindahan untuk dinikmati, Labengki misalnya. Drone digunakan untuk pengambilan foto atau video yang tidak bisa ditangkap oleh kamera konvensional terlebih ponsel.
Dengan bantuan drone tersebut, visual Teluk Cinta hasilnya sungguh eksotis dan luar biasa sempurna. Bentuk love yang menawan itu, terlihat perfecto!
Oh ya Sobat Pariwisata, Labengki membantu untuk move on dari putus cinta!
Ketimbang menahan rasa pahit karena patah hati dan bikin mood menjadi tidak karuan. “Nggak banget tauuuuk…”
Berminggu-minggu di kamar mengunci diri bertemankan tembok sambil scroll-scroll melihat medsos orang lain. “Ngapain sih, begitu, Sob!”
Jangan kepo, ayo wake up, bangkit!
Bersenang-senanglah. Pergilah berpetualang selagi masih muda. Traveling sendiri adalah petualangan seru dan mengasyikan. Dengan banyak teman, siapa tahu bakal bertemu jodoh yang lebih baik, who knows?
Liburan ke Labengki juga menemukan hamparan pasir putih yang begitu eksotis dan pesonanya pun benar-benar bikin kita takjub. Kalau diperhatikan, menyerupai pantai Cemara yang ada di Raja Ampat.
Berada di sini, merasakan impian seperti memiliki pulau pribadi, lagi juga, belum banyak dijamah wisatawan. Destinasi wisatanya memang masih sepi dan tersembunyi.
Cara jitu hilangkan galau dengan cara berlibur ke tempat yang belum pernah dikunjungi sebelumnya adalah keputusan yang membutuhkan keberanian.
Keistimewaan berikutnya, pariwisata di Pulau Labengki terdapat spot snorkeling yang keren. Nggak kalah dari Raja Ampat di Papua.
Bahkan jika hoki, lumba-lumba yang cantik bakal menemani selama perjalanan menuju Pulau Labengki.
Bertemu langsung lumba-lumba yang menari dan meliuk di permukaan laut sensasinya tiada tara.
Didoakan dapat jodoh sekaligus bertemu lumba-lumba, liburan semakin terasa istimewa. Semoga beruntung, Sob!
Lokasi wisatanya ini terletak di Kecamatan Lasolo Desa Labengki Kabupaten Konawe Utara, Provinsi Sulawesi Tenggara.
Untuk sebagian orang, Pulau Labengki masih terasa asing. Mengingat wisatawan yang berlibur, kebanyakan malah turis mancanegara.
Tidak menampik, bagi wisatawan lokal yang ingin berlibur ke Labengki diakui merogoh kocek lumayan besar.
Honeymoon kedua meski sudah lama menikah, kenapa nggak? Pemandangan kayak gini bikin speechless. Romantis banget, nggak bisa dilukiskan dengan kata-kata. Untuk mewakilkan mungkin cuma satu kata, “OMG!”
Sungguh besar karunia Tuhan kepada negeri Indonesia, memancarkan kekayaan alam dengan pesonanya yang cantik. Kita patut bersyukur dan wajib menjaganya bersama-sama. Berani terima tantangan ke Pulau Labengki, Sob?
Leave a Reply